Sesuatu yang dihasilkan dengan instant, hasilnya akan berakhir dengan sangat cepat dan menyedihkan. Nur Abdillah Siddiq. 24 November 2011.
Untuk membuat PKM-GT yang baik dan bisa lolos PIMNAS, dibutuhkan proses yang berkelanjutan dan kegigihan untuk menjalankan prosesnya. Adapun proses tersebut adalah :
1. Tahap Persiapan
-Membaca modul PKM-GT
-Membuat kesimpulan dari modul dan kerangka PKM-GT
-Membaca karya-karya PKM-GT yang telah didanai dan lolos PIMNAS sebanyak-banyaknya.
2. Tahap Pematangan
- Membaca buku-buku yang membahas tentang kreativitas, misalnya buku "Thinking Like a Genius" karya Andrei G. Aleinikov, Ph.D, juga buku "Misteri Otak Kanan Manusia" karya Daniel H.Pink yang dapat dipeoleh diberbagai toko buku maupun perpustakaan.
- MEnggali ide-ide yang merupakan solusi terhadap problema/masalah yang baru-baru ini terjadi di masyarakat, atau masalah dari dulu yang belum terpecahkan
3. Tahap Pemantapan
-Pengerjaan PKM-GT
-Konsultasi rutin dengan dosen pembimbing maupun senior
-Membangun kerja sama tim dalam pengerjaan PKM-GT
Perlu ditekankan disini, bahwa unsur terpenting dalam PKM-GT adalah kerja sama (Team Work). Hal inilah yang membedakan antara PKM-GT dengan Tugas Akhir. Tugas Akhir cenderung bersifat individu, sehingga tidak dapat diikutkan dalam PKM-GT.
Inti dari modul PKM-GT antara lain:
- Fokus PKM-GT adalah kreativitas
- Menuliskan ide-ide kreatif sebagai respons intelektual atas persoalan-persoalan aktual yang dihadapi oleh masyarakat
- Unik, kreatif, objektif dan bermanfaat
- Memberi/menawarkan solusi
- Sistematis, runtut
- Kondisi kekinian pencetus gagasan
- Solusi yang pernah ditawarkan sebelumnya
- Seberapa jauh kondisi kekinian pencetus gagasan dapat diperbaiki melalui gagasan yang diajukan
- Pihak-pihak yang dipertimbangkan dapat membantu mengimplementasikan gagasan dan uraian
- Langkah-langkah strategis yang harus dilakukan untuk mengimplementasikan gagasan sehingga tujuan atau perbaikan yang diinginkan dapat tercapai
Akhir kata.
"Tidak ada yang namanya KEGAGALAN, yang ada hanya hasil"
Fasilitas copy, ctrl + a, ctrl + c, dan klik kanan telah dimatikan (disable),
apabila hendak menyalin dan mendapatkan postingan ini
silahkan mendownload
terima kasih, sangat bermanfaat :)
BalasHapusSama-sama. senang bisa membantu :D
Hapus