Rabu, September 09, 2009


"Masalalumu
Derita Bagiku
Kebebasanmu dahulu
Ketidak adilan bagiku"



Teriris Belati Hati yang melepuh

Meletup-letup memancar sakit yang mendalam

Tak bisa terbendung

Aku bersimbah Air mata

Penyiksaan itu tak hadir sesekali

Terkadang bersemi menyesakkan tak terkendali

Memerah perasaan memaksa pemikiran

Tuk berkata bahwa

Mengapa ini harus terjadi

Tatkala kupetik senyummu yang ranum

Terngiang kembali peristiwa laknat itu

Tak dapat kuhindari

Malam Menjadi saksi

Menjadi luapan rasa kecewa

Aku tersiksa kembali

Menjadi sakit, sakit, sakit hati

Mesin waktu, bersembunyi dimanakah kau???

Demi sakitnya hati yang terhunus

Ingin Kuputar Waktu

Agar malam mendekapku mesra

Agar Tak pernah ada Bukit

Agar Aku tak lagi tahu menahu

Agar aku tak lagi mudah sakit hati

Agar aku tak pernah berkata

Bukan aku yang melakukannya

0 Reactions:

Posting Komentar

Blog adalah suatu representasi dari individu penulisnya, baik pikiran, pengalaman, perasaan dan sebagainya (Manungkarjono, 2007). Blog juga merupakan suatu hasil karya cipta yang dilindungi UU 19 tahun 2002 tentang Hak Cipta.

Yuk Taaruf









Nur Abdillah Siddiq
Mahasiswa Jurusan Fisika ITS, sedang menggeluti Fiber Optik dan dunia pengembangan diri. Berusaha mengabdi dan memberikan kontribusi nyata pada agama Islam, Negara Indonesia, dan Orang Tua Tercinta (H. Fajar Rahman dan Hj. Sri Tumiasih).

Blog ini adalah website pribadi Nur Abdillah Siddiq. Diberdayakan oleh Blogger.

Translate

Popular Posts

Yuk Baca !

Yuk Baca !